FW: Lotte Shopping Avenue, Bisa Belanja Sekaligus Foto dengan 'Personel' SNSD

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Sunday, June 23, 2013 11:20
Author: Wolipop
Subject: Lotte Shopping Avenue, Bisa Belanja Sekaligus Foto dengan 'Personel' SNSD

 

Jakarta - Bertepatan dengan ulang tahun Jakarta ke-486, Sabtu (22/06/2013), Lotte Shopping Avenue (LOVE) resmi hadir untuk publik. Pusat perbelanjaan yang dijalankan oleh Lotte Department Store --peritel nomor satu di Korea Selatan-- ini menempati area seluas 101.000 meter persegi yang dibagi menjadi tujuh lantai.

Dengan konsep 'one stop shopping', LOVE menawarkan pengalaman belanja dan hiburan yang terdiri dari fashion, living, culture dan entertainment pada masing-masing area. Misalnya saja di area ground floor, terdapat art gallery berupa pameran lukisan yang bisa dinikmati secara bebas oleh pengunjung.

Di beberapa sudut mal yang berlokasi di Jl. Prof. Dr. Satrio, Kuningan, Jakarta Selatan ini terdapat beberapa pop-up poster dan poster raksasa para personel grup asal Korea Selatan. Pengunjung bisa mengambil foto di samping poster Super Junior atau SNSD. Disediakan juga photo booth untuk pengunjung yang ingin berfoto dikelilingi poster SNSD dan Hyun Bin, official model LOVE.

Ada pula beberapa instalasi menarik yang juga bisa jadi spot berfoto. Misalnya saja tumpukan payung transparan putih yang membentuk igloo atau 'terowongan' mini berwarna pink.

Pusat perbelanjaan ini juga menawarkan beberapa fasilitas seperti Wi-fi gratis, tempat pengadduan konsumen dan ruang acara. Pada hari pembukaan, sekitar 75 persen tenant sudah mulai beroperasi seperti Uniqlo, Best Denki, Food Avenue dan bioskop XXI.

"Dengan beragam area kebutuhan untuk sebuah konsep budaya berbelanja yang baru, kami percaya Lotte Shopping Avenue akan menjadi daya tarik baru bagi masyarakat Jakarta," ujar CEO Lotte Shopping Global Mr. Shin Heon, saat konferensi pers.

Pada hari yang sama, Lotte Duty Free juga resmi dibuka. Toko bebas bea dengan konsep 'Smart Shopping, Smart Travel' ini menyediakan kosmetik, parfum, produk berbahan kulit, butik, jam tangan, perhiasan, aksesori, minuman beralkohol dan tembakau, serta sejumlah produk dalam negeri. Menempati area seluas 5.500 meter persegi di LOVE, Lotte Duty Free memiliki dua lantai yang terletak di lantai 4 dan 5.

(hst/hst)

 

Browser anda tidak mendukung iFrame


View article...

Enclosures:

111907_lotteshopping.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da92849/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C230C11410C11190A70Ilotteshopping0Bjpg/111907_lotteshopping.jpg

 

FW: 8 Manfaat dalam Satu Tube CC Cream dari Etude House

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Sunday, June 23, 2013 13:16
Author: Wolipop
Subject: 8 Manfaat dalam Satu Tube CC Cream dari Etude House

 


View article...

Enclosures:

131455_cccreametude.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da9e080/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C230C8480C1314550Icccreametude0Bjpg/131455_cccreametude.jpg

 

FW: Harga Spesial Opening Store Pertama Uniqlo, Jeans Rp 149 Ribu

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Sunday, June 23, 2013 12:03
Author: Wolipop
Subject: Harga Spesial Opening Store Pertama Uniqlo, Jeans Rp 149 Ribu

 


View article...

Enclosures:

uniqlo1.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da93bdb/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C230C11410Cuniqlo10Bjpg/uniqlo1.jpg

 

FW: Tanda-tanda Kecanduan Belanja yang Membahayakan

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 17:51
Author: Wolipop
Subject: Tanda-tanda Kecanduan Belanja yang Membahayakan

 


View article...

Enclosures:

blanjacover.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ecb/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C11410Cblanjacover0Bjpg/blanjacover.jpg

 

FW: Cara Mengajar Anak Mengatur Uang Agar Tidak Boros

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 17:39
Author: Wolipop
Subject: Cara Mengajar Anak Mengatur Uang Agar Tidak Boros

 


View article...

Enclosures:

173958_boros.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ecc/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C11410C1739580Iboros0Bjpg/173958_boros.jpg

 

FW: Cara Mengajar Anak Mengatur Uang Agar Tidak Boros

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 17:39
Author: Wolipop
Subject: Cara Mengajar Anak Mengatur Uang Agar Tidak Boros

 

Jakarta - Beberapa wanita merasa sulit mengendalikan diri untuk tidak berbelanja, terutama ketika melihat diskon. Hal ini membuat banyak wanita menjadi boros sehingga keuangannya tidak terkontrol. Psikolog klinis dan forensik, Kasandra Putranto, mengatakan, pengendalian diri agar tidak mudah menghambur-hamburkan uang ketika belanja seharusnya sudah dilatih sejak usia empat tahun.

Semakin dewasa akan semakin sulit mengendalikan dirinya sehingga membuat mereka mempunyai perilaku konsumtif. Agar anak Anda tidak menjadi wanita yang konsumtif maka sebaiknya mengajarkannya bagaimana cara mengatur keuangan sejak masih dini.

"Menurut saya pembelajaran itu dari kecil, pertama anak itu harus diajari untuk berhemat, nggak bisa mendadak sudah dewasa baru diajari. Dari kecil beli yang memang dia perluin," jelas Kasandra ketika bercakap-cakap dengan wolipop melalui telepon, Rabu (19/6/2013).

Beritahu anak bahwa ia harus bisa menyisihkan sebagian uangnya untuk ditabung dan biaya tidak terduga. Misalnya saja, Anda memberikan anak uang Rp 1.000, kemudian beritahu dia agar tidak menghabiskan uang tersebut hanya untuk jajan. Nasihati dia supaya menyisihkan 20 persen dari uang tersebut untuk tabungan masa depan dan 20 persen buat disimpan jika dibutuhkan.

"Anak harus diajarkan sejak kecil mengelola uang, mengendalikan keinginan, tahu yang dibeli, ini susah ya," tutur psikolog lulusan Universitas Indonesia itu.

Ajari juga berbelanja hemat sesuai dengan kebutuhan. Anda bisa mulai mengajaknya ke acara sale seperti Jakarta Great Sale dan menunjukkan bahwa belanja barang saat sedang diskon bisa membuat tabungan bertambah dari bujet belanja yang tersisa. Selain itu, sale bisa membuat seseorang lebih pintar dalam mengatur keuangannya.

"Mengejar sale itu bisa buat kita bijaksana, misalnya uang kita Rp 1.000, supaya kita punya barang yang kita inginkan dengan uang belanja yang ada ya nunggu lagi sale," ujarnya.

(aln/hst)

 

Browser anda tidak mendukung iFrame


View article...

Enclosures:

173958_boros.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ecc/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C11410C1739580Iboros0Bjpg/173958_boros.jpg

 

FW: Fashion Do's & Donts: Gaya Berbusana Seksi Marissa Nasution

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 17:11
Author: Wolipop
Subject: Fashion Do's & Donts: Gaya Berbusana Seksi Marissa Nasution

 


View article...

Enclosures:

171231_marissa7.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ecd/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C2330C1712310Imarissa70Bjpg/171231_marissa7.jpg

 

FW: Mal-mal yang Tutup Lebih Awal Saat Ultah Jakarta ke-486, Besok

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 16:51
Author: Wolipop
Subject: Mal-mal yang Tutup Lebih Awal Saat Ultah Jakarta ke-486, Besok

 


View article...

Enclosures:

165255_malltutup.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ece/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C11410C1652550Imalltutup0Bjpg/165255_malltutup.jpg

 

FW: Tanda-tanda Kecanduan Belanja yang Membahayakan

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Friday, June 21, 2013 17:51
Author: Wolipop
Subject: Tanda-tanda Kecanduan Belanja yang Membahayakan

 


View article...

Enclosures:

blanjacover.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2d9d3ecb/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C210C11410Cblanjacover0Bjpg/blanjacover.jpg

 

FW: Cincin Ini Tidak Hanya Mempercantik Jari, Tapi Bisa Jadi Sex Toys

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Saturday, June 22, 2013 13:30
Author: Wolipop
Subject: Cincin Ini Tidak Hanya Mempercantik Jari, Tapi Bisa Jadi Sex Toys

 


View article...

Enclosures:

132311_cincinsextoys.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da28036/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C220C2270C1323110Icincinsextoys0Bjpg/132311_cincinsextoys.jpg

 

FW: Anak-anak Bisa Bermain dan Belajar di Crazy Birds Battle, Mal Ciputra

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Saturday, June 22, 2013 13:03
Author: Wolipop
Subject: Anak-anak Bisa Bermain dan Belajar di Crazy Birds Battle, Mal Ciputra

 


View article...

Enclosures:

130332_crazybirds.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da28037/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C220C11410C130A3320Icrazybirds0Bjpg/130332_crazybirds.jpg

 

FW: Tak Perlu Krim Mahal, Ini 5 Makanan untuk Cegah Keriput di Wajah

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Saturday, June 22, 2013 12:17
Author: Wolipop
Subject: Tak Perlu Krim Mahal, Ini 5 Makanan untuk Cegah Keriput di Wajah

 

Jakarta - Mencegah timbulnya kerutan dan kulit kusam karena penuaan tidak harus selalu dengan memakai krim atau lotion anti-aging yang harganya mahal. Atau melakukan chemical peeling dan botoks. Metode tersebut mungkin efektif membantu mempercantik tampilan kulit dan membuatnya tampak lebih muda. Tapi efeknya tidak bertahan lama. Ditambah lagi, produk kecantikan umumnya tidak bisa melindungi tubuh dari radikal bebas yang merusak kulit.

Oleh karena itu, perawatan juga harus dilakukan dari dalam. Caranya adalah dengan diet yang tepat. Daripada menghabiskan banyak uang untuk membeli produk kecantikan mahal, lebih baik investasikan kecantikan Anda dengan mengonsumsi makanan kaya antioksidan dan anti peradangan yang terkandung dalam lima makanan ini, seperti yang dilansir Health Me Up.

1. Go Green
Selalu masukkan sayuran berdaun hijau dalam menu makanan harian Anda. Makanan seperti bayam dan kailan mengandung phytonutrients, yang membantu mengeluarkan racun dari tubuh untuk membuat kulit terlihat bening dan bercahaya. Sejumlah pakar kulit dan kesehatan percaya bahwa sayuran hijau bisa membantu melancarkan peredaran haemoglobin di sel darah merah. Serta kandungan klorofilnya punya kemampuan melawan bakteri penyebab bau badan dan napas tak sedap.

2. Kacang Polong
Biji-bijian, polong dan lentils merupakan makanan 'super' dan harus dimakan setiap hari. Makanan seperti kacang merah, kacang hijau, kedelai, buncis atau kacang panjang kaya akan serat dan memiliki indeks glikemik rendah. Artinya, polong-polongan tidak akan membuat gula darah Anda naik-turun secara drastis. Polong juga anti radang dan bisa mencegah kulit kusam, kering, kendur serta berkerut.

3. Minyak Zaitun
Lemak dibutuhkan untuk membantu tubuh menyerap nutrisi dari makanans sehat seperti sayuran dan buah-buahan. Selain itu lemak juga menjaga sel kulit tetap lentur, kenyal, bercahaya dan bebas kerutan. Tapi hanya konsumsi lemak yang sehat, seperti pada minyak zaitun yang mengandung oleic acid. Zat ini membantu tubuh lebih mudah menyerap omega-3, berbagai vitamin dan mineral.

4. Teh (Tanpa Gula)
Teh, khususnya teh hijau mengandung polyphenol, senyawa yang membantu menghilangkan peradangan dan kerusakan sel kulit akibat radikal bebas. Polyphenol juga bisa melindungi sel yang sehat dari ancaman kanker. Selain itu, mengonsumsi teh hijau secara rutin tiap hari bisa mencegah penyakit kulit psoriasis, mempercepat penyembuhan luka dan memerlambat tanda-tanda penuaan seperti keriput dan garis halus.

5. Kacang-kacangan
Kacang almond misalnya, merupakan sumber terbaik selenium dan vitamin E yang bagus untuk kulit. Satu sajian almond (12 butir) per hari cukup untuk meningkatkan elastisitas kulit, memperbaiki kerusakan sel kulit ringan dan meremajakan kulit. Tapi pastikan almond yang Anda konsumsi diolah dengan cara dipanggang atau dimakan mentah tanpa tambahan garam maupun gula.

(hst/hst)

 

Browser anda tidak mendukung iFrame


View article...

Enclosures:

121556_freshface.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da26694/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C220C2340C1215560Ifreshface0Bjpg/121556_freshface.jpg

 

FW: 'Talk To The Hand', Sarung Tangan yang Bisa Berubah Jadi Ponsel

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Saturday, June 22, 2013 11:21
Author: Wolipop
Subject: 'Talk To The Hand', Sarung Tangan yang Bisa Berubah Jadi Ponsel

 

Jakarta - Sarung tangan sebagai alat komunikasi jarak jauh, mungkin sebuah inovasi yang terdengar 'gila'. Tapi benda tersebut benar-benar ada dan diciptakan oleh seorang seniman asal Inggris, Sean Miles.

Ia menciptakan sarung tangan yang membawa teknologi 'handsfree' --yang biasanya menggunakan earphone-- ke tingkat yang lebih canggih lagi. Cukup dengan mengenakannya di tangan, dan Anda bisa berkomunikasi jarak jauh di jalan atau tempat umum dengan lebih mudah.

Sarung tangan yang dinamakan 'Talk to the Hand' itu dihargai 1.000 Poundsterling atau sekitar Rp 15,4 juta per pasang. Dikutip dari Daily Mail, sarung tangan ini dilengkapi dengan speaker yang ditanamkan pada ibu jari, dan mikrofon di jari kelingking. Gadget unik ini bisa dikoneksikan dengan jenis ponsel apapun menggunakan Bluetooth.

Ide menciptakan 'handsfree gloves' ini datang dari keinginan Sean yang ingin menyosialisasikan kemungkinan untuk mendaur ulang gadget yang sudah tidak terpakai. Dia menggunakan sarung tangan Miu Miu dan Pineider bekas yang dikombinasikan dengan berbagai komponen ponsel bekas.

Dengan memakai sarung tangan ini, pengguna ponsel bisa membuat tangan mereka tetap hangat di cuaca dingin sekaligus berbincang lewat telepon tanpa harus mengeluarkan ponsel dari tas atau kantung baju. Sean membuat sarung tangan dalam dua warna, pink dan kombinasi coklat-kuning.

Sayangnya, 'Talk To The Hand' belum akan dipasarkan sebagai produk massal. Gadget inovatif ini baru akan ditampilkan di pameran pada Juli 2013 di Inggris. Jika permintaannya tinggi selama pameran, tidak menutup kemungkinan nantinya akan diproduksi dalam skala yang lebih besar.

Tujuan Sean satu, yaitu menyadarkan orang banyak untuk mendaur ulang gadget atau benda-benda elektronik untuk mengurangi penumpukan sampah serta limbah. Sebab menurut data dari O2 Recycle, saat ini ada sekitar 70 juta ponsel tidak terpakai yang menumpuk di Inggris.

(hst/hst)

 

Browser anda tidak mendukung iFrame


View article...

Enclosures:

glovedalem.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da1ac43/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C220C860A0Cglovedalem0Bjpg/glovedalem.jpg

 

FW: Mahakarya 'Tersembunyi' Iwan Tirta Dipamerkan di Museum Tekstil

 

 

Feed: Wolipop
Posted on: Saturday, June 22, 2013 10:47
Author: Wolipop
Subject: Mahakarya 'Tersembunyi' Iwan Tirta Dipamerkan di Museum Tekstil

 

Jakarta - Iwan Tirta memang sudah berpulang, tapi karyanya masih dikagumi para pecinta mode. Untuk mengenang dan menghormati kembali karya-karyanya, Museum Tekstil menggelar pameran koleksi Iwan Tirta. Menariknya, karya tersebut belum pernah diperlihatkan hingga sekarang.

Direktur Museum Tekstil, Indra Riawan, mengatakan bahwa Iwan Tirta dulu mempunyai harapan bisa mengabadikan karyanya dengan membuat museum batik. Demi mewujudkan hal itu, Indra bekerjasama dengan dua desainer ternama, Musa Widyatmodjo dan Anne Avantie, serta PT Pusaka Iwan Tirta menggelar pameran karya sang maestro yang bisa dinikmati masyarakat.

"Beliau (Iwan Tirta) ingin mempunyai museum batik, semoga pameran ini bisa menjadi andil kami dalam mengemban cita-cita beliau terhadap kejayaan batik Indonesia," tutur Indra saat konferensi pers pembukaan pameran 'Tribute To Iwan Tirta: Unveiling The Untold Story' di Musem Teksil, Jalan AIPDA KS Tubun, Jakarta Barat, Jumat (21/6/2013).

Sesuai dengan temanya, 'Unveilng The Untold Story', pameran tidak hanya menampilkan mahakarya Iwan Tirta yang sudah pernah dilihat oleh banyak orang, tapi juga karyanya yang tidak terekspos di publik sebelumnya. Terdapat lebih dari 100 karya yang dipamerkan dalam berbagai macam bentuk untuk mengabadikan motif-motif rancangannya.

"Akhir-akhir sebelum kepergiannya ternyata beliau tidak hanya menciptakan kain tapi juga seni rupa dan koleksi keramik," tambah Indra.

Desainer Musa Widyatmodjo, sedikit menceritakan masa hidup beliau yang karyanya kerap kali dikloning orang lain untuk keuntungan pribadi. Hal itu tentu membuat Iwan Tirta sedih dan khawatir bahwa suatu saat motif dan corak rancangannya bisa diklaim pihak lain. Untuk menyiasati hal tersebut, sang maestro kemudian membuat kerajinan batik dengan koleksi eksklusif pada 2008 silam.

"Berdasarkan surat yang saya baca, kegundahan beliau adalah banyaknya produk-produk yang dijual murah mirip karya beliau. Untuk itu, beliau menegaskan PT Pusaka Iwan Tirta untuk membuat batik ekslusif dan itu sempat berjalan. Semua desain, keramik, batik itu membuat beliau bahagia," papar Musa, selaku koordinator acara.

Pembuatan koleksi eksklusif itu kemudian diteruskan setelah Iwan Tirta wafat namun belum ditampilkan untuk khalayak. Ini merupakan pameran pertama yang memperlihatkan koleksi eksklusif tersebut dari sang maestro batik. Dalam pagelaran yang diadakan selama lima hari, motif dan corak buah karya Iwan Tirta juga telah dibukukan.

Selain itu, dibuatkan pula dalam bentuk foto serta video untuk mengabadikan karya-karyanya. Koleksi eksklusif Iwan Tirta juga memiliki ruangan sendiri. Demi menjaga hak ciptanya agar tidak dikloning, para pengunjung tidak boleh mengambil foto di ruangan tersebut.

Pameran ini berlangsung mulai 21-25 Juni 2013. Pagelaran terbuka untuk umum yang hanya dikenakan biaya masuk sebesar Rp 5.000. Biaya tersebut hanya untuk administrasi museum sedangkan pamerannya gratis bagi siapa saja yang ingin melihatnya. Musem Tekstil buka mulai pukul 10.00 sampai 17.00.

(aln/hst)

 

Browser anda tidak mendukung iFrame


View article...

Enclosures:

104554_iwantirta.jpg (10 KB)
http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/e/1/s/2da1ac44/l/0Limages0Bdetik0N0Ccontent0C20A130C0A60C220C2330C10A45540Iiwantirta0Bjpg/104554_iwantirta.jpg