Villarreal Vs Madrid, Menanti Duet Termahal Dunia [ BeritaTerkini ]

VILLARREAL, KOMPAS.com – Jutaan pasang mata pecinta sepak bola Spanyol akan tertuju ke Estadio El Madrigal, kandang Villarreal, Sabtu (14/9/2013) malam. Mereka ingin melihat aksi pemain termahal dunia, Gareth Bale yang sudah dipastikan akan melakoni debutnya bersama Real Madrid pada pertandingan tersebut.

Bale yang diboyong dari Tottenham Hotspur dengan banderol 100 juta euro (sekitar Rp 1,4 triliun) sudah berlatih bersama skuad Los Galacticos sejak Rabu (11/9/2013). Meski dikabarkan belum fit benar, pelatih Carlo Ancelotti mengonfirmasi Bale akan ambil bagian di laga melawan Villaeral.

“Saya tak tahu apakah ia akan menjadi starter, tetapi ia akan tampil pada laga (melawan Villarreal). Dia sangat antusias dan sangat termotivasi,” kata Ancelotti.

Bale kemungkinan besar baru akan bermain di babak kedua. Pemain asal Wales itu ditengarai akan menggantikan posisi Angel Di Maria di sayap kanan. Sementara, Isco dan Ronaldo akan bertugas menopang serangan dari sisi kiri untuk menyokong Karim Benzema di barisan depan.

Satu-satunya masalah yang dihadapi Ancelotti adalah badai cedera yang menerpa beberapa pemain belakangnya. Dengan absennya Marcelo, Fabio Coentrao, Alvaro Arbeloa, Ancelotti mau tidak mau akan tetap menggunakan jasa dua pemain mudanya, Daniel Carvajal di posisi bek kanan dan Nacho di kiri.

Pertandingan itu rencananya ditayangkan langsung RCTI, Sabtu atau Minggu (15/9/2013) dini hari pukul 03.00 WIB. Meski lebih diunggulkan meraih kemenangan, pertandingan tersebut tentunya tidak akan menjadi laga yang mudah bagi Madrid.

Apalagi, kepercayaan diri para pemain Villarreal saat ini tengah meningkat setelah sukses meraih kemenangan di tiga laga terakhirnya pada Liga BBVA. Posisi skuad asuhan Marcelino Garcia Toral itu dalam klasemen sementara pun lebih baik dari Madrid.

Villarreal berada di peringkat tiga dengan poin sembilan, unggul selisih gol dari Madrid yang bercokol di posisi keempat. Selain itu, produktivitas gol Villarreal pun cukup baik karena sukses mencetak delapan gol di tiga pertandingannya.

“Kami akan menampilkan permainan terbaik tak peduli siapa pun lawan kami. Kami tahu akan lebih sulit jika harus melawan lawan dengan kualitas seperti mereka. Tapi, kami akan mencoba untuk meraih kemenangan,” ujar Garcia Toral.

Prakiraan Susunan Pemain
Villarreal: Asenjo; Costa, Dorado, Musacchio, Mario; Cani, Bruno, Aquino, Trigueros; Santos, Pereira.
Pelatih: Marcelino Garcia Toral

Madrid: Lopez; Carvajal, Pepe, Ramos, Nacho; Kheidira, Modric, Di Maria, Isco, Ronaldo; Benzema.
Pelatih: Carlo Ancelotti.

Kemungkinan Absen:
Villarreal: Farinos, Bojan Jokic (cedera)
Madrid: Varane, Xabi Alonso, Marcelo, Fabio Coentrao, Alvaro Arbeloa (cedera)

Lima Duel Terakhir
21/3/2012 – Villarreal 1-1 Madrid (Liga BBVA)
26/10/2011 – Madrid 3-0 Villarreal (Liga BBVA)
15/5/2011 – Villarreal 1-3 Madrid (Liga BBVA)
9/1/2011 – Madrid 4-2 Villarreal (Liga BBVA)
21/2/2010 – Madrid 6-2 Villarreal (Liga BBVA)

Performa Lima Laga Terakhir
Villarreal: M-M-M-K-M
Madrid: M-M-M-M-M

Prediksi
Bwin: 5,25 – 4,25 – 155
William Hill:  6,00 – 4,00 – 1,62
Kompas Bola: 45 – 55



Eksekutif Tepco: Kondisi PLTN Fukushima Tak Terkendali [ BeritaTerkini ]

TOKYO, KOMPAS.com – Pemerintah Jepang dan perusahaan Tokyo Electric Power (TEPCO), Jumat (13/9/2013), berjuang keras untuk meyakinkan rakyat Jepang bahwa krisis PLTN Fukushima masih bisa dikendalikan.

Sebelumnya, salah seorang eksekutif TEPCO Kasuhiko Yamashita sempat mengatakan bahwa kondisi PLTN Fukushima “tak terkendali”. Pernyataan ini menjadi kontradiksi jaminan yang diberikan PM Shinzo Abe kepada para petinggi IOC sepekan lalu.

Dalam sebuah pertemuan, Partai Demokratik Jepang yang oposisi menanyakan persetujuan Yamashita soal jaminan Shinzo Abe kepada para petinggi olimpiade itu.

“Saya kira situasi saat ini tidak terlihat bisa dikendalikan,” kata Yamashita yang pernyataannya dikutip berbagai media besar Jepang termasuk NHK.

Kabar soal pernyataan Yamashita ini membuat pemerintahan Abe dan TEPCO mencoba menangkis pernyataan itu.

Pemerintah mengatakan pernyataan Yamashita itu terkait dengan pengelolaan air teradiasi nuklir dan bukan situasi PLTN Fukushima secara umum.

Sekretaris Kabinet Yoshihide Suga, yang adalah tangan kanan PM ABe, secara terpisah mengatakan Yamashita hal itu karena tekanan para politisi Partai Demokratik Jepang.

“Pandangan TEPCO sebagai perusahaan juga tidak berlawanan dengan pernyataan PM Abe,” tambah Suga.

TEPCO sudah mencurahkan ribuan ton air ke reaktor Fukushima untuk menghambat proses melelehnya reaktor yang dipicu bencana alam tsunami dan gempa pada 2011.

TEPCO mengatakan, secara umum kondisi reaktor Fukushima normal namun harus dijaga tetap dalam kondisi dingin agar tetap terkendali.

Editor : Ervan Hardoko

  • Jepang Naikkan Level Bahaya Bocoran Air Radiasi di Fukushima
  • Jepang Butuh Rp 6 Triliun untuk Atasi Masalah Fukushima
  • Jepang Akan Bangun ”Dinding Es”
  • Level Radiasi Fukushima Meningkat Lagi
  • Sindir Bencana Nuklir, Jepang Protes Majalah Satire Perancis
  • Pencurian Emas di Museum Nasional
  • Pro Kontra Mobil Murah
  • iPhone 5C dan 5S
  • MotoGP San Marino
  • Kisah Zaskia Gotik dan Vicky
  • Anak Ahmad Dhani Kecelakaan
PDI-P: Kini Ramai Dikritik, Ada “Jebakan Batman” buat Jokowi
Perbedaan Spesifikasi Agya, Ayla dan Brio
Ditahan 41 Tahun di Korut, Nelayan Korsel Berhasil Kabur
Pulang Sekolah, Bocah SD Diperkosa di Depan Adiknya
Ingin Berobat, Pak Raden Jual Lukisan kepada Jokowi



Sebagian Besar Pengadaan Barang dan Jasa di Pemerintahan Rawan Korupsi [ BeritaTerkini ]

KOMPAS.com tidak dapat menampilkan link yang Anda tuju saat ini
Silakan tunggu beberapa saat lalu refresh halaman ini atau gunakan fasilitas search di bawah ini untuk mencari berita KOMPAS.com