Home » » 5 Hari Terlupakan di Sel DEA, Mahasiswa Dapat Kompensasi 4,1 Juta Dollar AS- BeritaTerkini

5 Hari Terlupakan di Sel DEA, Mahasiswa Dapat Kompensasi 4,1 Juta Dollar AS- BeritaTerkini

first thread neh gan...
smoga ga mengecewakan..
ane sedikit kasian sama neh anak.. sampe segitunya bertahan hidup..
dan akirnya mulai nyerah...
sampe ngukir tulisan di tangan sendiri...





simak beritanya gan...

SAN DIEGO, KOMPAS.com - Seorang mahasiswa Universitas California, terlupakan saat berada di tahanan Drug Enforcement Administration (DEA) Amerika Serikat, selama lima hari. Atas kelalaian ini, mahasiswa tersebut mendapat kompensasi 4,1 juta dollar Amerika Serikat, atau setara Rp 41 miliar.

"Ini adalah kesalahan dengan proporsi luar biasa dan tak terbayangkan," kata pengacara Julia Yoo, Selasa (31/7/2013). Mahasiswa itu adalah Daniel Chong (25), yang terpaksa sampai meminum air seninya sendiri untuk bertahan hidup selama berada di sel itu. Dia bahkan sempat menulis surat perpisahan untuk ibunya, sebelum akhirnya pihak berwenang menemukannya dalam kondisi dehidrasi parah di sel tersebut.

Daniel ditahanan pada 21 April 2012, ketika DEA menggerebek sebuah rumah yang diduga dipakai sebagai tempat mendistribusikan ekstasi. Pasukan gabungan menahan 9 orang dari rumah itu dan menyita 18.000 pil ekstasi, ganja, obat resep, jamur halusinogen, serta beberapa senjata dan ribuan amunisi di rumah tersebut, berdasarkan keterangan DEA.

Baru pada 25 April 2012, seorang agen membuka pintu baja sel Daniel dan menemukan pemuda itu dalam posisi terborgol, menurut keterangan pengacara Daniel sebelumnya, Gene Iredale. Setelah dibebaskan dari tahanan, Daniel mengatakan pada KNSD yang berafiliasi dengan CNN, bahwa dia mengunjungi seorang teman di rumah yang digerebek tersebut dan tak tahu apa-apa soal obat-obatan maupun senjata.

DEA: tidak pernah ada tuduhan untuk Daniel

Sementara DEA dalam pernyataan terpisah menyatakan Daniel tak pernah secara resmi ditangkap atau dikenakan tuduhan. Selama "terlupakan" di dalam sel, Daniel sudah pasrah dan bahkan siap mati. Menggunakan pecahan kaca dari gelas, dia mengukir "Maaf, Ibu" di lengannya, sebagai pesan perpisahan. Akibat "terlupakan" itu, Daniel kehilangan berat badan sebanyak 15 kilogram, dan sesudahnya mengalami stres pasca-trauma yang parah.

"Dia orang terkuat yang pernah saya temui," kata Yoo. "Sebagai dampak dari kasusnya, adalah kebijakan nasional DEA yang memerintahkan setiap agen untuk memeriksa kondisi tahanan di sel," imbuh dia.

Seorang juru bicara dari kantor DEA di San Diego menolak berkomentar tentang penyelesaian insiden ini. Namun ia mengatakan pada CNN bahwa peninjauan atas prosedru dan protokol dilakukan dan diserahkan pada kantor inspektur jendral Departemen Kehakiman.

Sekarang, kata Yoo, Daniel sudah kembali mengejar gelar kesarjanaannya di Universitas California. "Dia mengubah jurusan kuliahnya, dari teknik ke ekonomi, ingin segera menyelesaikan sekolah untuk mengejar karir dan merawat ibunya," ungkap Yoo.

jangan lupa komengnya gan..

and

tolong jangan di kasih

 


KOMENTAR ANDA